NEWSPOLITIKSUMUT

NasDem Minta Partai Pengusung Pasangan Bacapres AMIN Tetap Solid

Sabtu, 30 September 2023, 14:45 WIB
Last Updated 2023-09-30T07:45:33Z

 


 

MEDAN-BERITAGAMBAR :

Ketua DPW NasDem Sumatera Utara (Sumut) Iskandar ST meminta partai pendukung Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) menangkan pasangan ini sekali putaran di Pilpres 2024. Iskandar mengingatkan agar kader partai pendukung, fokus untuk mencapai tujuan itu. Hal itu dikatakan Iskandar saat konsolidasi partai pengusung AMIN di DPW NasDem Sumut, Jalan HM Yamin, Jumat malam (29/9).


Iskandar mengatakan, konsolidasi malam itu merupakan lanjutan dari pertemuan konsolidasi beberapa hari lalu. Iskandar menegaskan konsolidasi sengaja diperluas dengan menghadirkan jajaran pengurus partai dari kabupaten/kota dan para relawan.


“Ini harus kita gaungkan karena pekerjaan memenangkan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) bukanlah pekerjaan mudah, perlu kerja keras. Saya mohon sekali, kepada saudara-saudara sekalian mari kita satukan pikiran kita, kita satukan tindakan kita, kita hilangkan ego kita,” kata Iskandar.


“Sejak mendeklarasikan dukungan kepada Anies, NasDem, aku Iskandar sudah menghadapi berbagai tantangan yang tidak mudah. Hingga hari ini cobaan masih terus terjadi. Kami semakin teguh dengan dukungan dari PKS dan PKB,” tegasnya


Dikatakan Iskandar, paling baik Anies menang, Muhaimin menang, partai kita juga menang. “AMIN harus menang di Pilpres 2024 ini. Momentum adanya pasangan capres dan cawapres seperti Anies dan Cak Imin ini merupakan hal yang langka,” ujarnya.


“Kalau ini kalah, jelas Iskandar, mungkin baru 20 tahun lagi bisa seperti ini. sebutnya. Iskandar pun mengajak partai pengusung dan relawan bersama-sama memenangkan Anies-Cak Imin. Dia yakin, dengan kerjasama ini akan membuat pasangan AMIN menjadi pemenang,” katanya.(BG/MED)

TRENDINGMore