![]() |
Pedagang cabai di Pasar Dwikora. |
PEMATANGSIANTAR-BERITAGAMBAR :
Satu hari menjelang Tahun Baru Imlek 2025, sejumlah harga bahan pokok di Pasar Dwikora, Pematangsiantar masih tinggi, Selasa (28/1/2025).
Harga bahan pokok seperti cabai merah saat ini mencapai Rp72.000 per kilogram. Padahal sebelumnya Rp60.000 per kilogram.
Berdasarkan pantauan mistar.id di Pasar Dwikora Pematangsiantar, harga cabai rawit juga masih mahal, yakni Rp60.000 per kilogram. Harga ini tidak berbeda dengan harga sebelumnya.
“Harga cabai merah saat ini Rp64.000-Rp72.000 per kilogramnya. Sedangkan cabai rawit antara Rp56.000 sampai Rp60.000,” kata salah seorang pedagang cabai di Pasar Dwikora, Mariana.
Senada dengan Mariana, pedagang lainnya di Pasar Dwikora Lestari Sinaga juga mengatakan untuk harga bawang merah pun masih tinggi. Harganya berkisar Rp32.000 hingga Rp40.000 per kilogram.
Sedangkan bawang putih Rp40.000 hingga Rp44.000 per kilogram. Tomat alami kenaikan sebesar Rp4.000 dari harga Rp8.000 per kilogram.
“Selain menjelang Imlek, mungkin faktor cuaca yang tidak menentu buat harga bahan pokok naik. Pasokan pedagang juga berkurang,” kata Lestari. (BG/PS)