![]() |
Suasana perayaan Waisak di Vihara Borobudur Medan. |
MEDAN-BERITAGAMBAR :
Ratusan umat Buddha memadati Vihara Borobudur di Jalan Imam Bonjol, Kecamatan Medan Maimun, Senin (12/5/2025), untuk merayakan Hari Raya Waisak 2569 BE/2025.
Tampak masyarakat datang silih berganti ke vihara dengan membawa bunga sebagai persembahan. Panitia vihara turut membagikan dupa kepada pengunjung, yang langsung digunakan dalam prosesi doa.
Hari Raya Waisak memperingati tiga peristiwa penting dalam kehidupan Siddharta Gautama: kelahiran, pencerahan (Satori), dan wafat (Parinirvana). Ketiga momen tersebut dijadikan waktu untuk refleksi batin, memperkuat tekad dalam menjalani kehidupan yang penuh welas asih dan kebijaksanaan.
Aroma dupa menguar di udara, berpadu dengan lantunan paritta (syair yang dibaca untuk melindungi diri dari bahaya dan kemalangan) dan doa-doa suci yang menggema di seluruh area vihara.
Bendera Buddhis warna-warni berkibar di sekeliling vihara, sementara anak-anak hingga orang tua mengikuti prosesi sembahyang dengan tertib dan penuh khusyuk.
Diketahui, tahun ini, perayaan Waisak mengusung tema nasional “Tingkatkan Pengendalian Diri dan Kebijaksanaan, Wujudkan Perdamaian Dunia.”
Tema ini dirilis oleh Pemimpin Masyarakat Buddha Kementerian Agama RI dan menekankan pentingnya pengendalian diri serta kebijaksanaan sebagai pondasi menciptakan kedamaian, baik dalam diri pribadi maupun dalam kehidupan sosial. (BG/MED)