SAMOSIR

Bupati Samosir Buka Bimtek Innovasi Desa

Selasa, 03 Desember 2019, 09:09 WIB
Last Updated 2019-12-03T02:09:10Z
Bupati Samosir Rapidin Simbolon buka Bimtek Innovasi Desa. 

BERITAGAMBAR.COM-SAMOSIR
Bupati Samosir Rapidin Simbolon membuka Bimtek Inovasi Usaha Kerajinan Rakyat Berbasis Kerjasama dan Kemitraan di Samosir, yang digelar Kementerian Desa  (Kemendes) Republik Indonesia, Senin (2/12/2019) malam di Hotel Samosr Cottage Tuk-tuk.

Bupati Samosir Rapidin Simbolon, mengapresiasi kegiatan ini karena sangat bermanfaat dalam penguatan usaha kerajinan di Kabupaten Samosir, tentunya akan berpengaruh dalam mewujudkan masyarakat yang lebih mandiri, sejahtera dan berdaya saing. Kepada peserta diminta agar mengikuti dengan serius sehingga akan mendapatkan ilmu yang akan diaplikasikan dalam kegiatan usaha masing-masing.

Kepala Seksi Fasilitasi Kemitraan Desa, Kemendes PDTT RI,
Bresman M. Sigalingging menyampaikan bahwa kegiatan ini berlangsung tanggal 2-5 Desember 2019 dan  dilaksanakan sebagai upaya penguatan kapasitas pendampingan desa. 

Peserta yang diundang berjumlah 150 orang terdiri dari P3MD, PLD, Kepala Desa, Bumdes dan Pelaku UMKM. Sejumlah narasumber yang akan hadir dalam kegiatan ini diantaranya Bupati Samosir, Dirjen PPMD, Prof. Hamdani Harahap (Guru Besar Fisipol USU), Dr. Farid Aulia, M.Si (Dosen/Praktisi), Didik Faranto (KN PID).


TRENDINGMore