NEWSOLAHRAGA

PSG ke Final Liga Champions

Rabu, 19 Agustus 2020, 10:19 WIB
Last Updated 2020-08-19T03:19:11Z
Pertandingan semifinal liga champions PSG Vs RB Leipzig 3-0.

BERITAGAMBAR.COM-JERMAN
Hasil Liga Champions dini hari tadi antara RB Leipzig vs Paris Saint-Germain (PSG) berakhir dengan skor 0-3 untuk kemenangan Neymar cs. Dengan demikian, PSG berhak melaju ke babak Final Liga Champions.


Gol PSG dicetak Marquinhos di menit 13 dan Di Maria di menit 42 di babak I. Di babak II, PSG kembali menambah gol lewat Juan Bernat Velasco di menit 56.

Laga semifinal Liga Champions RB Leipzig vs Paris Saint-Germain (PSG) tayang di SCTV Rabu (19/8/2020) dini hari pukul 02.00 WIB via siaran langsung maupun Live Streaming SCTV / vidio.



Laga dimulai, PSG langsung melancarkan serangan beberapa kali lewat Neymar maupun Kylian Mbappe.

Neymar bahkan sempat nyaris menjebol gawang RB Leipzig di menit awal namun bola masih membentur tiang gawang.

Berikutnya, giliran Kylian Mbappe yang melakukan serangan dan bola bersarang di gawang RB Leipzig. Sayangnya gol itu dianulir karena Neymar lebih dulu dinyatakan hands ball.

Gol PSG kemudian terlahir dari setpiece yang disambut Marquinhos dengan kepalanya dan menggetarkan jala gawang RB Leipzig di menit 13.

PSG mencetak gol kedua lewat Di Maria di menit 42.

Seperti yang sudah diprediksi sebelumnya, Paris Saint-Germain tampil menyerang sejak awal.

Sementara RB Leipzig lebih menunggu dan mengandalkan serangan balik.

PSG bisa mencetak gol lebih dulu pada menit ke-6 meski dianulir. Sepakan Peter Gulacsi yang menyapu bola mengenai Neymar dan bola langsung menuu Kylan Mbappe.

Penyerang bernomor punggung 7 itu langsung menceploskan bola ke gawang kosong.

Namun gol tersbeut dianulir karena bola mengenai tangan Neymar sebelum ditendang oleh Mbappe.

Pada menit ke-13, PSG berhasil unggul.

Tendangan bebas melengkung yang dieksekusi Angel di Maria, langsung disambut sundulan Marquinhos.

Kiper RB Leipzig, Peter Gulacsi tak bisa bereaksi apapun. 1-0 untuk PSG.

Pasca-kebobolan, RB Leipzig pun terpaksa tampil lebih menyerang.

Youssuf Poulsen hampir memberi skor untuk Leipzig pada menit ke-25 namun sepakan jarak dekatnya memanfaatkan umpan mendatar dari Konrad Laimer hanya tipis di samping gawang Sergio Rico.

Susunan Pemain

RB Leipzig (3-4-2-1): 1-Peter Gulacsi; 16-Lukas Klostermann, 5-Dayot Upamecano, 22-Nordi Mukiele; 7-Marcel Sabitzer, 44-Kevin Kampl, 3-Angelino, 27-Konrad Laimer; 18-Christopher Nkunku, 25-Dani Olmo; 9-Youssuf Poulsen

Pelatih: Julian Nagelsmann

Paris Saint-Germain (4-3-3): Sergio Rico; 2-Thiago Silva, 3-Presnel Kimpembe, 4-Thilo Kehrer, 14-Juan Bernat; 5-Marquinhos, 8-Leandro Paredes, 21-Ander Herrera; 10-Neymar, 7-Kylian Mbappe, 11-Angel Di Maria

TRENDINGMore