NEWSPERISTIWAPOLITIKSUMUT

PSU Pilakada Madina "SUKA" Unggul

Sabtu, 24 April 2021, 18:53 WIB
Last Updated 2021-04-24T11:54:26Z

 

Suasana PSU pada Pilkada Madina di TPS Desa Kampung Baru. 

MADINA-BERITAGAMBAR :

Pemilihan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Mandailing Natal (Madina) Pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Nomor Urut 1, Muhammad Ja'far Sukhairi Nasution-Atika Azmi Utammi Nasution (SUKA) unggul sementara dari Paslon Bupati nomor urut 2, Dahlan Hasan Nasution-Aswin (DAHWIN).


Hasil akhir menurut pantauan Wartawan suara di TPS 001 Desa Bandar Panjang Tuo, Pasangan SUKA 116 suara, DAHWIN  216 suara.


Kemudian suara di TPS 001 dan TPS 002 Desa Kampung Baru, pasangan SUKA 252 suara,  DAHWIN 234 suara.


Dengan perolehan suara seperti diatas, maka secara keseluruhan pasangan SUKA unggul sementara atas pasangan DAHWIN dikarenakan pasangan Nomor urut 1 memiliki suara sah sebelumnya setelah putusan MK sebanyak 236 suara.


Jika ditotalkan, maka hasil akhir pasangan nomor urut 1 (SUKA)  604 suara dan pasangan nomor urut 2 (DAHWIN) sebanyak 450 suara.


Data ini merupakan data sementara yang dihimpun di dilapangan setelah penghitungan hasil suara, untuk hasil data akhir selanjutnya kita masih menunggu dari rekap data dan pengumuman oleh Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Mandailing Natal. (BG/NET)





TRENDINGMore