DELISERDANGDESANEWS

Kades Tumpatan Terpilih, Suhendrawan Akan Tingkatan Kinerja Aparat Desa

Jumat, 29 April 2022, 15:45 WIB
Last Updated 2022-04-29T13:08:44Z
 Kepala Desa Tumpatan, Suhendra bergambar bersama dengan awak media, usai berbincang santai terkait program kerja memajukan Desa untuk kesejahteraan masyarakat.



DELI SERDANG-BERITAGAMBAR :

Memperbaiki kinerja aparat desa agar menjadi lebih baik adalah salah satu program Suhendra Kepala Desa Tumpatan Kecamatan Beringin Kabupaten Deli Serdang, terpilih pada pemilihan kepala desa serentak (18/4) yang lalu. 


Disamping itu Suhendrawan juga akan melanjutkan dan akan menyempurnakan program lain yang sedang berjalan seperti program Bantuan Langsung Tunai (BLT), bedah rumah serta pembangunan/pemeliharaan infrastruktur struktur desa.


Hal itu diutarakannya saat berbincang santai di kediamannya di Desa Tumpatan  sesaat setelah pengumuman jumlah suara yang memilihnya mengungguli suara calon Kades lainnya, Jumat (29/4).



Kesederhanaan dan sikap suka menolong warga saat mengalami kesulitan merupakan modalnya untuk maju mencalonkan diri sebagai kades Tumpatan. 


Dia menceritakan warga sering meminta bantuannya ketika terkendala saat berobat menggunakan fasilitas BPJS, "tidak pandang waktu bahkan tidak jarang warga datang tengah malam atau dini hari sekalipun tetap akan saya dampingi dan bantu” ucapnya. 


Dengan pengalaman sebagai Kadus Suhendra yakin mampu membangun Desa Tumpatan menjadi lebih baik dari Kepala Desa sebelumnya. 


“Mohon doa dan dukungannya agar tugas yang saya emban dapat terlaksana dengan baik sesuai harapan masyarakat” ucapnya menutup pembicaraan.(BG/EDS) 


TRENDINGMore