EKONOMINEWSSUMUT

Gubsu Lantik Komite Daerah Ekonomi dan Keuangan Syariah Sumut

Selasa, 11 April 2023, 13:21 WIB
Last Updated 2023-04-11T06:21:56Z


MEDAN-BERITAGAMBAR :

Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi, melantik Komite Daerah Ekonomi dan Keuangan Syariah (KDEKS) Provinsi Sumut di Aula Tengku Rizal Nurdin, Rumah Dinas Gubernur Sumut, Jalan Jenderal Sudirman Medan, Senin (10/4).


Gubernur Edy Rahmayadi menginstruksikan KDEKS Sumut segera bekerja dan memberikan kontribusi untuk pengembangan ekonomi dan keuangan syariah Sumut.


Gubernur Edy Ramayadi mengatakan perkembangan ekonomi dan keuangan syariah di Sumut, menunjukkan indikator yang baik. Di Sektor Keuangan Syariah misalnya, tergambar dari aset perbankan syariah yang meningkat.


Total aset perbankan syariah per Januari 2023 tercatat sebesar 23,2 triliun, dana pihak ketiga Rp 19 triliun, dan jumlah pembiayaan sebesar Rp 15,2 triliun. Di sisi lain, market share aset syariah mencapai 5,98% dari total aset bank umum di Sumut.


Perkembangan positif juga terlihat dari ketiga indeks, yaitu Indeks Literasi Keuangan Syariah (OJK), Indeks Inklusi Keuangan Syariah (OJK) dan Literasi Ekonomi Syariah (BI) dari tahun 2016 sampai 2022 rata-rata 20%, atau tumbuh signifikan dari awalnya hanya 8%..


Meski demikian, Gubernur Edy Ramayadi mengatakan pengembangan ekonomi dan keuangan syariah di Sumut sangat perlu ditingkatkan lagi. Hal itu bertujuan agar ekonomi ummat lebih kuat dan Sumut menjadi lebih bermartabat.


“Peran bapak dan ibu dan saudara-saudari sekalian sangat diharapkan mampu membangkitkan ekonomi syariah di Sumatera Utara menjadi yang terdepan di Indonesia,” ujar Gubernur Edy Rahmayadi.


Disebutkan Gubernur Edy Rahmayadi, Provinsi Sumut adalah provinsi ke-11 di Indonesia yang telah membentuk KDEKS. Ada 13 provinsi yang sudah membentuk KDEKS.


Secara kelembagaan, komposisi dan susunan manajemen eksekutif KDEKS Sumut, terdiri dari praktisi, akademisi dan penggiat ekonomi syariah Sumut, OPD Pemprov Sumut, perbankan, dan lembaga keagamaan dan umat.


Kepala Biro Perekonomian Setdaprov Sumut, Naslindo Sirait, selalu Sekretaris 4 KDEKS, mengatakan KDEKS mengusung 4 program prioritas daerah. Pertama, Pengembangan Industri Produk Halal seperti Percepatan Implementasi Sertifikasi Halal, Riset dan Inovasi Produk Halal Berbasis Teknologi dan Wisata Halal.


Kedua Pengembangan Industri Keuangan Syariah melalui pembiayaan dan penjaminan pembiayaan syariah mengingat saat ini literasi dan inklusi keuangan syariah masih rendah, yakni literasi keuangan syaraiah 9 % dan Inklusi Keungan Syariah 12 %..


Ketiga, Pengembangan Dana Sosial Syariah. Keempat, Pengembangan Kewirausahaan Syariah melalui Akselerasi Pengembangan UMKM Industri Halal, penentuan Zona Kuliner Halal, Aman dan Sehat dan Percepatan Ekspor UKM Industri Halal.


Untuk itu pasca pengukuhan, KDEKS Sumut segera menyusun Rencana Induk Ekonomi Syariah Provinsi Sumut. Hal itu sebagai peta jalan untuk mengembangkan ekonomi syariah dalam memperkuat perekonomian Sumut.


Adapun Pengurus KDEKS Sumut yang dikukuhkan, terdiri dari Ketua Gubernur Sumut Edy Rahmayadi, Wak Ketua Wakil Gubernur Sumut Musa Rajekshah, Sekretaris Sekdaprov Sumut, Sekretaris 1-4 para asisten dan Kabiro Perekonomian.


Direktur Eksekutif Ritha Dalimunthe, Wakil Direktur Eksekutif Azizul Kholifs dan para Direktur, Kepala Sekretariat Ismail Nasution, dan jajaran komite lainnya.(BG/MED)


TRENDINGMore