KRIMINALMEDANNEWS

Polsek Medan Barat Tembak Kaki Pembongkar Toko Kelontong

Selasa, 13 Mei 2025, 21:17 WIB
Last Updated 2025-05-13T14:17:21Z

 

Tersangka usai mendapat perawatan di Rumah Sakit Bhayangkara Medan. 

MEDAN-BERITAGAMBAR :

Pelaku pencurian toko kelontong, JM ditembak polisi setelah aksinya di Jalan Karya, Sei Agul, Medan Barat terekam CCTV. Seorang rekannya kini masih diburu.


Kanit Reskrim Polsek Medan Barat, Iptu Febri Setiawan Sitepu menerangkan aksi keduanya dilakukan, Senin (11/2/2025) di toko kelontong milik Miswar.


Dari aksi itu, kedua pelaku telah membawa kabur puluhan slop rokok. Selain itu, keduanya juga membawa uang sebesar Rp1,5 juta dari laci toko.


"Awal kejadian ketika pelapor membuka toko kelontongnya dan melihat bahwa puluhan slop rokok hilang dan uang tunai dengan total keseluruhan Rp22 juta," katanya, Selasa (13/5/2025).


Polisi yang menerima laporan korban pun melakukan penyelidikan. Dari CCTV yang terpasang di toko, aksi kedua pelaku terlihat jelas. Alhasil, JM berhasil ditangkap, Minggu (11/5/2015) di Jalan Gereja, Medan Barat.


"Saat kita lakukan pengembangan, tersangka berupaya kabur dan terpaksa kita beri tindakan tegas dengan menembak kakinya," tutur perwira berpangkat dua balok emas itu.


Dari hasil interogasi, JM mengakui telah melakukan aksi pencurian di empat lokasi wilayah hukum Polsek Medan Barat.


"Ada empat LP di Medan Barat. Untuk rekannya sudah kita ketahui identitasnya dan masih kita kejar," ucapnya. (BG/MED) 


TRENDINGMore