SAMOSIR

Hari ini, Kabupaten Samosir Gelar Pilkades Serentak di 96 Desa

Kamis, 31 Oktober 2019, 10:22 WIB
Last Updated 2019-11-28T02:47:56Z
Warga Desa Lumban Pinggol antusias mengikuti Pilkades. (ist)

BERITAGAMBAR-SAMOSIR
Sebanyak 96 Desa yang menyebar  pada 9 Kecamatan di Kabupaten Samosir Propinsi Sumatra Utara, mengikuti Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) secara bersamaan pada hari ini, Kamis (31/10/2019).

Demikian disampaikan Asisten I Setdakab Samosir Mangihut Sinaga, kepada Wartawan, Kamis (31/10/2019).

Pelaksanaan Pilkades sampai saat ini berjalan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Masyarakat Desa Pardomuan I Kecamatan Pangururan, mendaftar ke Panitia Pemungutan Suara pemilihan kepala desa serentak. (Smsr1)
"Kondisi saat ini di lapangan berlangsung aman dan kondusif, dan harapannya sampai proses pelaksanaan Pilkades selesai berjalan aman dan kondusif,"ujar Sinaga.

Bagi Calon kades yang menang tidak melakukan perayaan kemenangan terlalu berlebihan, dan dapat merangkul Cakades lainnya untuk membangun daerahnya.

Sementara kepada Cakades yang kalah dapat menerima kekalahan dengan berlapang dada, imbuh Sinaga.

Pantauan wartawan, pelaksanaan Pilkades di Desa Pardomuan I Kecamatan Pangururan Kabupaten Samosir yang diikuti 5 kontestan Cakades, dibangun 3 tempat pemungutan suara (TPS) untuk menampung 3000 masyarakat yang terdaftar sebagai Pemilih, berlangsung aman dan kondusif. (Smsr1)

TRENDINGMore