NEWSSAMOSIRSUMUTUMUM

Bupati Samosir Buka Konfercab GAMKI Samosir VI

Kamis, 20 Agustus 2020, 20:31 WIB
Last Updated 2020-08-20T13:35:55Z

Renaldi Naibaho secara aklamasi terpilih sebagai Ketua DPC GAMKI 2020-2023, pada Kenfercab VI GAMKI Samosir.

BERITAGAMBAR.COM-SAMOSIR

Bupati Samosir, Rapidin Simbolon, didampingi Ketua DPD GAMKI Sumatera Utara diwakili Sekretaris, Alfan Sihombing, membuka Konferensi Cabang Gerakan Angkatan Muda Kristen (Konfercab GAMKI) VI Kabupaten Samosir, Kamis (20/8/2020) di Hotel Sitio-tio Kelurahan Pangururan.

Bupati Rapidin, berpesan melalui Konfercab GAMKI saat ini agar dapat memberikan tujuan dan pergerakan positif dalam pelaksanaan program kerja.

Sebagai organisasi kepemudaan yang berbasis keagamaan, Rapidin Simbolon mengharapkan, semoga GAMKI dapat menjadi contoh dan pelopor terhadap organisasi kepemudaan yang lain.

"Saya berharap agar GAMKI bisa terus berkolaborasi dengan mendukung program pemerintah melalui kegiatan kepemudaan. Tentunya hal ini GAMKI dapat berkontribusi terhadap tugas pemerintah dalam menjaga dan membangun demi kemajuan Samosir," ungkap Rapidin Simbolon.

Senada, Ketua DPRD Samosir, Saut Martua Tamba  menyampaikan pesan singkat, agar secara bersama-sama dan semangat dalam memberikan kontribusi mengisi pembangunan Kabupaten Samosir.

"Kami menaruh harapan besar pada GAMKI, agar dalam organisasi ini dapat menempatkan diri sebagai agen-agen perubahan ke arah yang lebih baik," tandas Saut.

Ketua Caretaker GAMKI Samosir, Renaldi Naibaho dalam laporannya menyampaikan Konfercab GAMKI Samosir VI ini dihadiri puluhan pengurus DPC dan PAC yang dibentuk Caretaker.

Dirinya berharap Konferensi Cabang GAMKI ini berjalan lancar dan sukses sehingga nantinya terpilih kepengurusan DPC GAMKI Samosir yang mampu meneruskan kepemimpinan organisasi kepemudaan yang berbasis keagamaan ini.

Ketua DPC GAMKI Samosir masa bakti 2015-2018, Tumpal Siregar dalam sambutannya menceritakan secara singkat awal mula hadirnya organisasi berbasis Kristen itu ke Kabupaten Samosir.

Dua periode memimpin, Tumpal Siregar mengatakan GAMKI Samosir banyak melaksanakan kegiatan sekaligus ikut serta pada pembangunan daerah dan kritis terhadap penyelenggara pemerintahan.
Adapun susunan pengurus GAMKI Samosir 2020-2023 adalah Ketua Renaldi Naibaho, Sekretaris Pasintuyes Rajagukguk, (BG/TS1)

TRENDINGMore