NEWSSAMOSIR

Melek Covid-19 dan Praktik Nyata Protokol Kesehatan

Kamis, 08 Oktober 2020, 07:40 WIB
Last Updated 2020-10-08T00:40:04Z

 

Juru bicara GTPP Covid-19, Rohani Bakkara.

SAMOSIR-BERITAGAMBAR.COM

Dalam kurun waktu kurang lebih tujuh bulan, masyarakat telah banyak belajar tentang Covid-19--mulai dari apa itu Covid-19, proses penularan, gejala, pencegahan, pengendalian, dan penanganannya. 


Hal itu disampaikan Juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19, Kabupaten Samosir Rohani Bakkara, Kamis (8/10) di Pangururan.

Keseimbangan antara melek Covid-19 dan praktik protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari adalah tujuan bersama; oleh karena itu, mari kita masing-masing meneledankannya dalam setiap aktivitas sehari-hari hingga orang-orang di sekitar kita yang tidak mematuhi protokol kesehatan menjadi sadar pentingnya protokol kesehatan ketika melihat jauh lebih banyak orang yang mematuhi protokol kesehatan daripada mereka yang tidak.

"Ada kesadaran bersama akan potensi bahaya dan tindakan pencegahan secara serentak, "ujar Kadis Kominfo Samosir itu.


GTPP Covid-19 Samosir mengharapkan melek Covid-19 dan praktik protokol kesehatan berjalan ideal di Kabupaten Samosir. Hal ini, tentu saja, memerlukan kerja sama semua pihak untuk mewujudkannya dalam praktika hidup sehari-hari. Imbauan demi imbauan tetap akan disuarakan oleh GTPP Covid-19 Samosir selama pandemi dengan harapan membawa dampak nyata yaitu terjadinya keselarasan antara melek Covid-19 dan praktik protokol kesehatan di seluruh wilayah Samosir.


Tidak hanya pada melek Covid-19 dan praktik nyata protokol kesehatan, seluruh elemen masyarakat juga diharapkan mendukung sepenuhnya upaya-upaya Pemerintah dalam mencegah, mengendalikan, dan menangani dampak pandemi Covid-19. 

"Prinsip Pemerintah hadir di tengah-tengah masyarakat untuk tetap memberikan solusi terbaik yaitu keutamaan keselamatan masyarakat seraya memulihkan perekonomian yang sudah tergerus selama menangani pandemi Covid-19," ujarnya.


Mari kita selaraskan melek Covid-19 dengan praktik nyata protokol kesehatan selama pandemi dengan optimis vaksin akan tersedia dan pemulihan ekonomi dapat dilakukan dengan segera dengan menggerakkan seluruh daya dan upaya secara kolektif.

Dari data GTPP Covid-19 Kabupaten Samosir, Suspek : Nihil, Konfirmasi : 1 orang , Sembuh : 1 orang , Meninggal Dunia : 1 orang (BG/TS)


TRENDINGMore