BUDAYANEWSPERISTIWASAMOSIR

Pelayanan Tulus dan Responsif Polres Samosir Terjadinya Mobil Terjun ke Danau Toba

Jumat, 04 Juni 2021, 00:32 WIB
Last Updated 2021-06-04T00:47:33Z

 

Personil Unit Laka Satuan Lalulintas Polres Samosir, Bripka Heri Nalom Ompusunggu dan rekannya, mengunjungi penumpang mobil BK 1490 JM, yang terjun ke Danau Toba, di RSUD dr Hadrianus Sinaga. 


SAMOSIR-BERITAGAMBAR :

Cerita menarik dan penuh hikmah atas kejadian kecelakaan mobil Pajero Nomor Polisi BK 1490 JM yang dikemudikan Jhon Kristo Parapat (43) masuk atau terjun ke Danau Toba, di Jalan Kitab Pangururan-Tele, persisnya di Simarsasar, Kamis (3/6) sekitar pukul 15.00 Wib.


Hasil penelusuran, ternyata ketiga korban masih berada di rumah sakit umum daerah (RSUD) dr Hadrianus Sinaga Pangururan karena Lenny br Rajagukguk masih dirawat yang mengalami trauma, namun yang paling menarik adalah pelayanan kepolisian Polres Samosir dari terjadinya kecelakaan hingga saat ini.

Satlantas Polres Samosir, pun memberikan pelayanan terbaik dengan meminta bantuan kepada PT Wijaya karya untuk menurunkan alat berat Crane, supaya mobil bisa dievakuasi dari dalam Danau ke Mapolres Samosir.


Ketika pihak Polres Samosir bersama warga telah membawa seluruh korban ke RSUD Pangururan dan telah mengevakuasi mobil dari dalam Danau ke darat setinggi 20 m dengan posisi kemiringan mencapai 90°, hingga membawanya ke Mako Polres Samosir guna kepentingan penyidikan Kepolisian, namun pelayanan kepolisian tidak berhenti disitu.


Selanjutnya, Satuan Kecelakaan Lalulintas Polres Samosir pun memeriksa Jhon Kristo Parapat, di ruang Unit Laka Satuan Lalulintas Polres Samosir dan baru selesai sekira pukul 21.00 Wib.

 

Usai diperiksa, Jhon pun harus kembali ke RSUD untuk menemani istrinya Lenny br Rajagukguk yang masih dirawat karena trauma.

Satlantas Polres Samosir, mengunjungi korban di RSUD dr Hadrianus Sinaga.


Mengetahui korban adalah warga Kota Pematang Siantar dan tidak miliki sanak keluarga di Samosir, sementara korban harus menginap di RSUD, Personil Unit Laka Lantas Polres Samosir pun memberikan korban Tikar dan selimut, agar dapat istirahat secukupnya.


Mendapatkan perhatian dari Polisi, Jhon Kristo Parapat pun sangat terkejut dan merasa haru.


Saya merasa terkejut dan terharu, dikarenakan Unit Laka Lantas Polres Samosir memberikan  Tikar dan selimut sebagai alas untuk istirahat dengan baik di RSU.


"Kami sangat berterima kasih kepada pihak Polres Samosir yang memberi pelayanan dengan baik dan seluruh warga Samosir yang telah membantu Polisi"tuturnya.


Dimana sejak terjadi kecelakaan kami selalu merasa terbantu dan merasa nyaman, pada saat kami di rumah sakit pihak Polres Samosir datang dan memberikan barang yang tinggal dan selamat dari dalam mobil, dan selalu memberi kami motivasi dan semangat.


Disaat kami harus menginap di RSUD Hadrianus Sinaga pihak Polres juga datang memberikan kami tikar dan selimut, ini merupakan pelayanan yang luar biasa,"ujarnya.


Harapan Kami Polres Samosir semakin maju, responsif dan terbaik kedepan untuk selalu hadir memberikan pelayanan kepada masyarakat yang membutuhkan,"harapnya. (BG/TS)


TRENDINGMore