NEWSPERISTIWASAMOSIR

Update Covid-19 Samosir :Sehari Tambah 34 Kasus Baru

Senin, 12 Juli 2021, 18:52 WIB
Last Updated 2021-07-13T01:55:33Z

 

Juru bicara Satgas Covid-19 Samosir, Rohani Bakkara. 

SAMOSIR-BERITAGAMBAR :

Angka konfirmasi positif hingga hari ini masih tetap tinggi dan secara kumulatif telah mencapai angka 620 kasus dengan konfirmasi positif aktif 210 orang. Kenaikan ini kiranya memotivasi kita untuk lebih berhati-hati dan tetap mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan aktivitas sehari-hari. 


Demikian informasi disampaikan Juru bicara Satgas Covid-19 Samosir, Rohani Bakkara, Senin (12/7).

Untuk mengantisipasi kenaikan lanjutan, Satgas Covid-19 Kabupaten Samosir akan menetapkan langkah-langkah strategis di lapangan. Pertama, menyiapkan Bed Occupancy Rate (BOR) atau ketersediaan tempat tidur isolasi pada RSUD dr. Hadrianus Sinaga Pangururan,"ungkap Kadis Kominfo Samosir itu.


Kemudian, menerapkan skenario pengendalian sesuai dengan peta persebaran Covid-19 berbasis zonasi melalu penguatan Instruksi Bupati Samosir Nomor 1 Tahun 2021 tentang PPKM Mikro dan Surat Edaran Bupati Samosir Nomor 19 Tahun 2021 tentang Pelaksanaan Adat Istiadat/Pesta di Kabupaten Samosir. Sejauh ini, para kepala desa telah menempelkan salinan kedua produk hukum di atas pada tempat-tempat kerumunan di desa untuk dibaca dan dipedomani masyarakat. 


Selanjutnya, Dinas Kesehatan Kabupaten Samosir tetap melaksanakan vaksinasi untuk pembentukan kekebalan komunal dengan target 70.000 penerima manfaat pada tahun ini. Hingga hari ini, 23.261 orang telah menerima vaksin yang berarti telah mencapai 33.23% dari jumlah target yang ditetapkan. Kita berharap vaksinasi lanjutan tetap berjalan dengan ketersediaan vaksin yang dipasok oleh Pemerintah Pusat.


Satgas Covid-19 Kabupaten Samosir didukung TNI/Polri akan melaksanakan sosialisasi gerak pada tempat-tempat kerumunan padat interaksi agar tetap mematuhi protokol kesehatan dengan tetap memegang prinsip tetap produktif dan aman dari Covid-19.


Berikut Data Perkembangan Covid-19 di Kabupaten Samosir per hari ini, (Senin, 12/7) dengan rincian 34 kasus baru, terkonfirmasi aktif fositif 210, 11 sembuh, kumulatif konfirmasi positif menjadi 620 kasus (Konfirmasi Positif + Suspek + Probable = 627 dan total meninggal dunia 18.(BG/TS)




TRENDINGMore