NEWSPERISTIWASUMUT

Tim SAR Temukan Korban Tenggelam di Kolam Wisata Langkat

Minggu, 12 September 2021, 14:50 WIB
Last Updated 2021-09-12T09:53:01Z

 

Korban tewas tenggelam di kolam wisata Abadi Langkat, ditemukan Tim SAR.

LANGKAT-BERITAGAMBAR :

Khirunnisa Alhady Hasibuan (20) akhirnya berhasil ditemukan Tim SAR gabungan setelah hanyut terbawa arus saat mandi di Kolam Wisata Abadi Langkat. Mahasiswi asal Kabupaten Asahan ditemukan meninggal dunia.


Komandan Regu Rescue Kantor SAR Medan, Ardika Ermansyah Putra mengatakan, pencarian hari ini dimulai dari lokasi awal korban hanyut setelah diterjang air.


"Akhirnya sekitar pukul 08.00 WIB korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia berjarak sekitar 200 meter dari lokasi awal korban hanyut," katanya, Minggu (12/9/2021).


Ardika menjelaskan jenazah langsung di evakuasi oleh tim gabungan naik ke atas selanjutnya diserahkan kepada pihak keluarga. "Mewakili pimpinan, kami dari Kantor SAR Medan dan seluruh tim SAR gabungan mengucapkan turut berduka cita yang sedalam-dalamnya, semoga amal ibadah beliau diterima disisi Allah SWT, dan keluarga yg ditinggalkan diberi ketabahan dan kesabaran, " pesannya. 

 

Diberitakan, seorang mahasiswi atas nama Khirunnisa Alhadi Hasibuan (20) hanyut terbawa arus sungai di Kolam Wisata Abadi, Kecamatan Sei Bingei, Kabupaten Langkat, Sumatra Utara, Sabtu (11/9).


Informasi dihimpun mahasiswi asal Kabupaten Asahan itu hilang sekitar pukul 15.00 WIB. Khirunnisa datang ke Kolam Wisata Abadi bersama tiga orang rekannya untuk berwisata.(BG/HT)




TRENDINGMore