NEWSPERISTIWASUMUT

Sepmor Laga Kambing, 2 Tewas 1 Luka Berat

Rabu, 06 Oktober 2021, 08:36 WIB
Last Updated 2021-10-06T04:40:48Z

 

Petugas Sat Lantas Polres Simalungun mengidentifikasi kondisi korban laka di RSVI Pematangsiantar.




SIMALUNGUN-BERITAGAMBAR : 

Kecelakaan lalu lintas melibatkan sepeda motor Honda Revo kontra Honda Supra di Jalan umum km 5-6 jurusan Simpang Karang Sari menuju Laras tepatnya di Nagori Bandar Malela Kecamatan Gunung Maligas Kabupaten Simalungun, mengakibatkan 2 orang tewas dan 1 lainnya luka berat, Selasa (5/10) sekira pukul 20.30. 



Korban tewas dalam kejadian laka tersebut adalah Gunawan, 25, warga Huta II Nagori Bandar Malela, Kecamatan Gunung Maligas, selaku pengendara sepeda motor Honda Revo BK 2057 TAF. Dalam peristiwa itu, Gunawan mengalami luka berat dan meninggal dunia dalam perjalanan menuju Puskesmas setempat.



Korban tewas lainnya MY (16) warga Kecamatan Gunung Maligas, selaku pengendara Honda Supra tanpa TNKB. Dalam kejadian itu, MY mengalami luka berat dan meninggal dunia dalam perawatan di RSVI Pematangsiantar.


 Sedangkan teman boncengannya, MAD (14), warga Kecamatan Gunung Maligas, mengalami luka berat dirawat di RSVI Pematangsiantar.



Kasat Lantas Polres Simalungun, AKP Hendrik F Aritonang, melalui Kanit Laka, Iptu Jonni FH Sinaga, dikonfirmasi Rabu (6/10), membenarkan adanya peristiwa laka lantas di jalan umum jurusan Simpang Karang Sari menuju Laras yang mengakibatkan 2 orang tewas dan 1 luka-luka.



" Kejadiannya, Selasa (5/10) malam sekira pukul 20.30 dan dilaporkan ke Sat Lantas, pukul 22.00. Dalam kejadian itu, dua meninggal dunia dan satu lainnya mengalami luka berat," terang Iptu Jonni FH Sinaga.



Kronologis kejadiannya, diduga sebelumnya sepeda motor Honda Revo BK 2057 TAF dikemudikan Gunawan melaju dari arah Laras menuju Simpang Karang Sari. Korban melaju dalam kecepatan tinggi dan kurang hati-hati serta berjalan ditengah aspal. Setibanya dilokasi kejadian, korban tidak memperhatikan sepeda motor Honda Supra tanpa TNKB dan lampu utama dikemudikan MY berboncengan dengan MAD yang datang dari arah berlawanan melaju dalam kecepatan tinggi serta dalam posisi berjalan ditengah badan jalan, sehingga kedua sepeda motor bertabrakan laga kambing yang mengakibatkan terjadinya kecelakaan lalu lintas.



Dalam kejadian itu, pengendara Revo dan Supra terkapar di tengah badan jalan dalam kondisi luka parah. 


Warga setempat yang mengetahui kejadian segera memberi pertolongan kepada korban. Namun naas, korban Gunawan menghembuskan nafas terakhirnya saat dibawa menuju Puskesmas terdekat.


 Begitupun dialami korban MY, akibat luka yang cukup parah korban menghembuskan nafas terakhirnya saat dalam perawatan di RSVI Pematangsiantar. Sedangkan MAD teman boncengannya, juga mengalami luka parah masih dirawat di RSVI Pematangsiantar.



Begitu mendapat informasi tentang peristiwa tabrakan antar dua sepeda motor tersebut, petugas Sat Lantas Polres Simalungun langsung turun ke lapangan melakukan cek dan olah TKP, mengindentifikasi korban ke rumah sakit, meminta keterangan saksi dan mengamankan barang bukti.(BG/HT)..






TRENDINGMore