EKONOMINEWSSUMUT

Bupati Simalungun Terima Aduiensi Direktur PT PLN dan PT PKP

Selasa, 12 April 2022, 14:08 WIB
Last Updated 2022-04-12T07:17:08Z

 

Bupati Simalungun Terima Aduiensi Direktur PT PLN dan PT PKP.


SIMALUNGUN-BERITAGAMBAR :

Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga bersama Wakil Bupati H Zonny Waldi menerima audiensi Direktur PT PLN Cabang Siantar 3 dan perwakilan PT Parsintanauli Karya Perkasa (PKP) di rumah dinas Wakil Bupati Simalungun, Pamatang Simalungun Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun, Sumut, Selasa (12/4).


Dalam pertemuan audiensi tersebut membicarakan tenang penagihan retribusi sampah Kabupaten Simalungun melalui penagihan rekening listrik dan upaya peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD)


Direktur PLN Cabang Siantar 3 Gading Aji dalam audiensi tersebut menyampaikan tentang mekanisme apa yang akan dilakukan PPJ (pajak penerang Jalan). "Tidak bisa di lakukan dari penagihan PLN. Dan tidak bisa menambahkan pungutan lain dari rekening listrik,"ucapnya.


Gading mengatakan, pemakaian listrik yang bukan dari PLN bisa di tarik Pajak oleh pemerintah daerah, dan Pelanggan PLN ada dua jenis, yang pertama pemakaian token di kenakan Pajak di depan saat pemakaian listrik, dan yang bukan token di kenakan Pajak setelah pemakaian listrik.


"Jadi kami setor pajak itu bisa di awal bagi pelanggan token. Sebenarnya Kamis lebih mengarahkan pelanggan itu mengunakan Token. Hal ini merupakan percepatan dalam pembayaran PPJ,"tutur Gading.


Gading berharap pihaknya bisa bekerja sama dengan pemerintah daerah untuk membantu mendorong masyarakat untuk memakai listrik Token atau Prabayar. 


"


"Kita siapkan formasi tenaga kerja kita yang bisa bekerjasama dengan PLN dan PT PKP. KarenaKita melihat bawah PLN mempunyai data yg akurat untuk ini,"kata Bupati.


"Kita siapkan apa saja yg menjadi Standar Operasional Prosedur (SOP) atau fasilitasnya agar masyarakat itu nyaman dan mau membayar retribusi sampahnya.

Di koordinasikan kepada camat dan perangkat nagori agar ini berjalan,"pungkas Bupati menambahkan.


Selanjutnya, Bupati berharap di setiap Nagori untuk menyiapkan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) agar ini juga berjalan deng baik.


"Jika ini di lakukan banyak orang yang akan terlibat dan hal ini bisa menyerap tenaga kerja bagi masyarakat,"kata Bupati sembari menyampaikan harapan semoga pertemuan kita ini berdampak pada pembangunan di Simalungun.(BGMED)



TRENDINGMore