EKONOMINEWSPERISTIWASUMUT

253 Relawan Pajak Kanwil DJP Sumut I Dikukuhkan, Ini Tugasnya

Selasa, 14 Februari 2023, 12:55 WIB
Last Updated 2023-02-14T05:56:11Z

 

253 Relawan Pajak Kanwil DJP Sumut I Dikukuhkan, Ini Tugasnya.

MEDAN-BERITAGAMBAR :

Sebanyak 253 orang relawan pajak dikukuhkan di Aula Istana Maimoon, Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak Sumatera Utara I (Kanwil DJP Sumut I), pada Senin (13/2).



Para relawan pajak yang sudah lulus seleksi tersebut akan bertugas membantu aparat fiskus di berbagai gerai pelayanan di bawah naungan Kanwil DJP Sumut I untuk menyosialisasikan pajak, termasuk melayani para wajib pajak.


Relawan pajak merupakan program rutin DJP yang dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia. Program ini dilaksanakan dalam rangka meningkatkan kepatuhan wajib pajak (WP) serta mendorong implementasi kegiatan penyuluhan perpajakan yang melibatkan pihak ketiga.


Kepala Bidang Penyuluhan, Pelayanan, dan Hubungan Masyarakat (P2Humas) Bismar Fahlerie dalam sambutannya melaporkan program Relawan Pajak telah dilaksanakan sejak tahun 2017 dengan melakukan piloting standarisasi proses bisnis yang meliputi pendaftaran, pelatihan, penyeleksian, dan pendayagunaan Relawan Pajak. Kegiatan pengukuhan yang digelat secara hybrid itu merupakan tahap ketujuh dalam rangkaian kegiatan Relawan Pajak.



“Relawan Pajak 2023 berjumlah 253 orang dengan rincian 245 Relawan Pajak mahasiswa dan delapanRelawan Pajak nonmahasiswa. Tim rekrutmen Relawan Pajak tahun 2023 adalah Kanwil DJP Sumatera Utara I bersama sembilan organisasi mitra perguruan tinggi, yang terdiri dari Universitas Sumatera Utara, Universitas HKBP Nomensen, Universitas Methodist Indonesia, Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara, Universitas Muslim Nusantara Al-Washliyah, Universitas Pembangunan Panca Budi, Politeknik Wilmar Bisnis Indonesia, Politeknik Negeri Medan, dan Universitas IBBI.


"Relawan Pajak akan diberdayakan pada sembilan Kantor Pelayanan Pajak (KPP) di lingkungan Kanwil DJP Sumatera Utara I,” ujar Bismar Fahlerie.



Program Relawan Pajak 2023 turut melibatkan Ketua Asosiasi Konsultan Pajak Publik Indonesia (AKP2I) Sumatera Utara, Ketua Ikatan Konsultan Pajak Indonesia (IKPI) Medan, Ketua Perhimpunan Indonesia Tionghoa (INTI) Sumatera Utara, Founder Mowiee Indonesia, dan lima dosen perguruan tinggi sebegai Relawan Pajak non mahasiswa.


Eddi Wahyudi Kepala Kanwil (Kakanwil) DJP Sumatera Utara I menyampaikan kegiatan Relawan Pajak merupakan salah satu wujud bela negara dalam berkolaborasi membangun negeri.


Disebutkanya, Para Relawan Pajak Tahun 2023 memegang peranan penting dalam membantu pelayanan kepada WP yaitu asistensi pelaporan SPT tahunan dan pemadanan Nomor Induk Kependudukan (NIK) menjadi Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).


“Relawan Pajak merupakan pekerjaan yang mulia, dengan sama-sama membantu masyarakat dalam melaporkan SPT tahunannya, teman-teman sudah ikut berkontribusi menjaga kepatuhan pajak dan membantu 270 juta rakyat Indonesia yang bergantung pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). Karena lebih dari 70% penerimaan negara pada APBN bersumber dari pajak. Untuk itu, selalu jaga amanah dan integritas dalam pelaksanaan tugas serta layani wajib pajak dengan sepenuh hati,” kata Eddi Wahyudi.



Pengukuhan Relawan Pajak ditandai dengan pemakaian rompi kepada dua orang perwakilan relawan oleh Kakanwil DJP Sumatera Utara I.



Kedua perwakilan relawan tersebut berhasil meraih nilai tertinggi pada proses seleksi, yaitu Louis Yap dari Universitas Sumatera Utara dan Ester Yolanda br. Simangunsong dari Politeknik Wilmar Bisnis Indonesia. Prosesi pengukuhan dilengkapi dengan pembacaan kode etik Relawan Pajak.


Alween Ong Founder Mowiee Indonesia menyampaikan commitment speech relawan pajak non mahasiswa.


Dia menyatakan tahun 2023 ini merupakan tahun pertama baginya bergabung dalam kegiatan Relawan Pajak.


"Sebagai wiraswasta, saya bersedia membantu pemerintah dalam meneruskan informasi perpajakan. Selama ini teman-teman usahawan apabila mendengar kata pajak biasanya takut. Saya berharap dengan keikutsertaan saya pada program ini, saya bisa membantu Kanwil DJP Sumatera Utara I dalam meningkatkan kepatuhan wajib pajak usahawan. Dengan ini saya siap menyukseskan kegiatan Relawan Pajak tahun 2023," tekadnya.


Pada kesempatan tersebut Kakanwil DJP Sumatera Utara I Eddi Wahyudi mengucapkan terima kasih kepada para Relawan Pajak dan seluruh pihak yang terlibat.


Eddi berharap kiranya kerja sama yang telah dibangun selama ini dapat terlaksana dengan baik sehingga memberikan hasil optimal khususnya bagi kesadaran pajak masyarakat dan kepatuhan perpajakan bagi wajib pajak.


Kegiatan pengukuhan Relawan Pajak tahun 2023 ditutup dengan foto bersama dan technical meeting.(BG/MED)

TRENDINGMore