NEWSSUMUT

Minibus Terbalik di Tebing Tinggi, 5 Penumpang Terluka

Senin, 01 Mei 2023, 17:27 WIB
Last Updated 2023-05-01T10:27:20Z

 

Minibus Terbalik di Tebing Tinggi, 5 Penumpang Terluka.

T TINGGI-BERITAGAMBAR :

Kecelakaan tunggal mobil minibus penumpang CV Tiomaz Trans jenis Toyota Hiace BK 7702 DP Jurusan Sibolga-Tebing Tinggi-Medan yang terjadi Jalan Sudirman, tepatnya di depan kantor RS Sri Pamela Kota Tebing Tinggi Senin (1/5/23) pagi, sekira pukul 06.15 WIB usai menabrak tiang lampu jalan dan juga median tengah pembatas jalan.


Dalam keterangan resminya Polres Tebing Tinggi melalui Kasi Humas AKP Agus Arianto mengungkapkan kecelakaan tersebut mengakibatkan 5 orang penumpang mobil mengalami luka-luka dan dibawa ke RS Sri Pamela dan juga RS Bhayangkara Kota Tebing Tinggi.


“Sebagian median tengah jalan dan tiang lampu rusak serta kendaraan yang mengalami kerusakan, saat ini diamankan di kantor Unit Gakkum Sat Lantas Polres Tebing Tinggi,”ungkapnya.



Dia menjelaskan, pada saat kejadian, mobil minibus tersebut dikemudikan Nasrul Batu Bara yang saat ini melarikan diri, datang dari arah Sibolga hendak menuju Kota Medan.  Setibanya di TKP, sopir mobil penumpang tersebut kurang konsentrasi sehingga menabrak median tengah pembatas jalan yang berada di tengah jalan sehingga oleng dan terbalik di tengah jalan.


Dia menambahkan, untuk identitas pemenumpang yang mengalami luka-luka yakni Evi Darnita, (41) warga Jalan Martubung Medan, mengalami nyeri di tangan sebelah kiri dan dibawa berobat ke RS Sri Pamela Kota Tebing Tinggi (sudah pulang).


Riska Sukriani, wanita (17) warga Jalan AR Surbakti Kelurahan Sibulan Raya Sibolga mengalami luka lecet di pinggul kiri dan dibawa berobat ke RS Sri Pamela Kota Tebing Tinggi (masih dalam perawatan).


Yolanda Purba, wanita (19) warga Jalan Pasir Bidang Sibolga, mengalami luka lecet di pipi sebelah kiri dan lutut, kemudian dibawa berobat ke RS Bhayangkara Kota Tebing Tinggi (sudah pulang).


Rani Chaniago, wanita (21) warga Jalan AR Surbakti Kelurahan Sibulan Raya Sibolga, mengalami nyeri di tangan sebelah kanan kemudian dibawa berobat ke Rs Bhayangkara Tebing Tinggi (sudah pulang).


Damai Sihotang, wanita (22) mahasiswi mengalami luka robek di bibir, luka lecet di wajah, patah tulang bahu dan tangan sebelah kiri, kemudian dirawat di RS Sri Pamela Kota Tebing Tinggi (dalam perawatan.(BG/TT)


TRENDINGMore