NEWSSAMOSIR

Bupati Samosir Luncurkan Mobil Ambulance Desa

Jumat, 25 September 2020, 20:31 WIB
Last Updated 2020-09-25T13:31:25Z
Bupati Samosir Rapidin Simbolon, bergambar bersama dengan perangkat desa Hariarapohan, usai meluncurkan (launching) dan menepung tawari mobil Ambulance Desa Hariara Pohan Kecamatan Harian.

SAMOSIR-BERITAGAMBAR.COM
Bupati Samosir Rapidin Simbolon, meluncurkan (launching) dan menepung tawari mobil Ambulance Desa Hariara Pohan Kecamatan Harian, Jumat (25/9).

Desa Hariara Pohan merupakan satu-satunya desa se-Kabupaten Samosir yang telah memiliki mobil ambulance desa.

Ambulance Desa ini bersumber dari ADD Desa Hariara Pohan yang nantinya akan melayani kebutuhan masyarakat sekitar Kenegerian Sihotang, ujar Kepala Desa Viator Sihotang.

Bupati Samosir Rapidin Simbolon, sangat mengapresiasi kebijakan Kepala Desa Hariara Pohan atas keberadaan mobil ambulance tersebut.

"Semoga keberadaan mobil Ambulance desa bermanfaat bagi kebutuhan masyarakat," ujar Simbolon.

Bupati mengingatkan bahwa ambulance ini milik Pemerintah desa untuk itu harus dirawat, dijaga dan dipergunakan dengan baik. Selain itu, Bupati juga dengan tegas mengingatkan Kades dan seluruh aparat Desa harus benar-benar melayani masyarakat dengan baik, tulus dan ihklas, sehingga masyarakat sejahtra,"imbuh Rapidin. (BG/TS)

TRENDINGMore