NEWSSAMOSIR

Komisi III DPRD Samosir Minta Tambah Jadwal Operasional KMP Sumut

Senin, 21 September 2020, 10:46 WIB
Last Updated 2020-09-21T03:46:37Z

  

KMP Sumut I siap berlayar dari Simanindo-Tigaras

SAMOSIR-BERITAGAMBAR.COM

Komisi III DPRD Samosir meminta PT. Pembangunan Prasarana Sumatera Utara (PPSU), meningkatkan pelayanan yang prima bagi masyarakat maupun wisatawan yang hendak maupun pulang dari Samosir melalui jalur penyeberangan di Simanindo-Tigaras menggunakan Feri Kapal Motor Penumpang (KMP) Sumut I dan II.

Hal itu dikatakan Ketua Komisi III DPRD Samosir Jonner Simbolon, kepada Wartawan, Senin (21/9) di Pangururan.


"Seringkali terjadi kekecewaan masyarakat pengguna jasa penyeberangan KMP Sumut, pasalnya sudah lama antri di pelabuhan, tidak jadi menyeberang ke Simanindo (Samosir) atau sebaliknya ke Tigaras (Simalungun) karena trip penyeberangan KMP Sumut sudah habis,"kesal Jonner.


Agar hal-hal seperti ini jangan terulang lagi, Komisi III DPRD Samosir berharap KMP Sumut I dan II yang dikelola PT PPSU menambah trip khusus dalam kondisi situasional (jumlah kenderaan yang akan menyeberang masih banyak).


"Meski trip sudah selesai, kiranya kendaraan yang masih mengantri di pelabuhan Simanindo maupun Tigaras agar diseberangkan KMP Sumut," ungkap Jonner.


"Sebelumnya,  Komisi III DPRD Samosir, juga telah memyampaikan hal itu ke Dirut PT. PPSU Amir Makmur Nasution dan Direktur Operasional Eko Sujatmoko di Medan, Jumat (19/9) lalu," kata Jonner.

PT PPSU telah menyepakati  penambahan jadwal penyeberangan bilamana kenderaan masih banyak yang mengantri, akan diseberangkan. Dengan syarat kendaraan yang mengantri lebih dari 5.


DPRD Samosir mendukung PT PPSU yang merupakan BUMD Propinsi Sumatera Utara ini agar meningkatkan standar pelayanan, pengelolaan dan operasional KMP Sumiut di perairan Simanindo-Tigaras, Danau Toba," jelas Jonner.


 

"Mereka (PPSU) setuju menambah trip khusus. Tetapi mobil yang hendak diangkut harus ada 5 atau lebih,"ujarnya.


Apalagi menjelang libur perayaan Hari Natal, pergantian Tahun Baru, dan sebagainya, dimana penyeberang ke Samosir membludak, Komisi III DPRD Samosir juga meminta PT PPSU, nantinya agar dapat menambah jadwal penyeberangan.(BG/TS1)

KMP Sumut bersiap melakukan penyeberangan dari Pelabuhan Simanindo-Tigaras. DPRD Samosir meminta BUMD PT PPSU menambah jadwal penyeberangan jika antrean penumpan masih banyak. 


TRENDINGMore