NEWSPOLITIKSAMOSIR

DPP PDIP Tuding Sekda Samosir Jabiat Sagala Tak Loyal kepada Bupati Rapidin

Jumat, 18 Desember 2020, 14:10 WIB
Last Updated 2020-12-18T07:12:39Z

  

Ketua DPP PDI Perjuangan, Arteria Dahlan saat berkunjung ke Samosir melakukan investigasi dugaan Money Politc.

SAMOSIR-BERITAGAMBAR.COM

Ketua DPP PDI Perjuangan, Arteria Dahlan menyinggung nama Sekretaris Daerah Kabupaten Samosir, Jabiat Sagala dalam perhelatan Pilkada Samosir 2020 yang memenangkan pasangan Vandiko Gultom dan Martua Sitanggang (Vantas). Menurut anggota DPR RI itu, Jabiat dituding tidak loyal kepada pimpinannya Bupati Samosir, Rapidin Simbolon.


"Sekda yang seharusnya netral, namun Sekda di Samosir menjadi mesin pemenang salah satu calon bupati dan anaknya masuk menjadi tim sukses pasangan nomor urut 2,"kata Arteria kepada Wartawan, Jumat (18/12) di Pangururan.


Dirinya menyayangkan sikap Sekda Jabiat Sagala yang menggiring birokrasi untuk berpolitik memenangkan pasangan calon urut 2, Vandiko-Martua.


Arteria juga mempertanyakan apakah Sekda Samosir telah menerima uang, sehingga ngotot mendukung nomor urut 2 atau janji-janji dari pasangan Vantas supaya jabatannya sebagai Sekda tetap dipertahankan. Menurut Arteria, ini jelas perbuatan korupsi.


 

Sebelumnya, Arteria Dahlan menyatakan paslon Vantas harus didiskualifikasi. PDIP memiliki semua bukti temuan politik uang yang terjadi dalam Pilkada Samosir yang dihimpun dari 9 kecamatan dan dari 128 desa dan 6 Kelurahan.


"Vandiko harus didiskualifikasi dan penyelenggara pemilu harus menunda penetapan pemenangan pemilu di Samosir, " tandas Arteria.


Sekda Samosir, Jabiat Sagala yang dikonfirmasi, Jumat (18/12) melalui pesan aplikasi WhatsApp, terkait tudingan Arteria Dahlan, menjawab "No coment, untuk sementara. (BG/TS)


TRENDINGMore