NEWSSAMOSIRSUMUT

Update Covid-19 di Samosir : Tambah 3 dan Kasus Aktif 69

Selasa, 07 September 2021, 21:21 WIB
Last Updated 2021-09-07T23:31:26Z
Warga Samosir, antusias ikuti vaksinasi massal Covid-19.


SAMOSIR-BERITAGAMBAR :

Jika dibandingkan rata-rata konfirmasi positif dengan kasus sembuh per harinya mulai 31 Agustus sampai dengan 7 September 2021, maka kasus sembuh lebih tinggi sekitar 4.45 orang per hari yang mana rata-rata sembuh 8.57 orang per hari dan rata-rata konfirmasi positif per hari 4.13 orang per hari. 


Hal ini disampaikan Juru Bicara (Jubir) Satgas Covid-19 Samosir, Rohani Bakkara, Selasa (7/9).


Jika dihitung jumlah kasus aktif pada 31 Agustus 2021 yang berjumlah 105 dan kasus aktif per hari ini, Selasa 7 September 2021 yang berjumlah 69, maka telah terjadi penurunan 36 kasus dalam kurun waktu satu minggu yang diikuti 3 angka kematian. 


Dari data ini, dapat disimpulkan bahwa PPKM Level 3 yang sudah dilakukan sejauh ini telah menunjukkan tren positif dalam pelandaian kasus Covid-19 yang dilihat dari dua variabel utama: level transmisi penularan dan kapasitas respon sistem kesehatan. 


Semakin tinggi respon sistem kesehatan (kapasistas testing, tracing, dan treatment) terhadap level transmisi penularan, maka semakin terbuka peluang untuk turun level, dari level tertinggi hingga terendah.


Refleksinya, Satgas tetap akan meningkatkan kapasitas respon sistem kesehatan yang sudah dilakukan sejauh ini yang didukung instrumen-instrumen lainnya seperti penyekatan pada pintu masuk (jalur darat dan danau), operasi Yustisi penegakan disiplin protokol kesehatan, penutupan objek wisata, peniadaan pelaksanaan pesta adat pernikahan, dan hal-hal lain untuk membatasi mobilitas masyarakat untuk potensi transmisi.




Berikut data perkembangan Covid-19 Kabupaten Samosir yang dihimpun dari Dinas Kesehatan Kabupaten Samosir, Selasa (7/9/2021): Kasus Aktif: 69,  Sembuh: 1.491, meninggal Dunia: 50 orang, total 1.610.


Perkembangan pelaksanaan vaksinasi di Kabupaten Samosir, Selasa (7/9/2021), total yang telah divaksin di wilayah Kabupaten Samosir sejumlah 80.172 orang.


Jumlah yang sudah tuntas divaksin (dosis 1 + dosis 2) sebanyak 28.864 orang dan belum divaksin dosis 2 sebanyak 51.308 orang.





TRENDINGMore